--> Skip to main content

Fantastik 59th Nasmoco Anniversary Hadiah Menarik Menantimu

By: Johan Supriyanto, S.Kom. - April 09, 2020
Fantastik 59th Nasmoco Anniversary

Tanggal 15 April tahun 1961 adalah tonggak Nasmoco dalam mengawali perjalanannya menuju perusahaan otomotif yang profesional sebagai dealer resmi Toyota wilayah Jateng dan DIY. Dimulai dengan hanya menjual 7 unit Toyota Tiara, kini Nasmoco Group mampu menjual ribuan unit kendaraan Toyota setiap bulannya dan berhasil dalam mempertahankan prestasinya sebagai market leader otomotif di Jateng dan DIY.

Nasmoco selain berkomitmen dalam memberikan layanan penjualan, juga memberikan pelayanan terbaik untuk pelanggan, diantarnya yaitu:

  • Informasi produk, untuk produk-produk yang disediakan oleh Nasmoco diantaranya yaitu sebagai berikut ini:
  • Kemudahan pembelian, customor juga dapat melakukan konsultasi sebelum melakukan pembelian.
  • Layanan Pelanggan

  • Layanan jasa bengkel (general repair, body repair & Paint)
  • Untuk layanan General Repair, bengkel Nasmoco sudah dilengkapi dengan peralatan Hi-Tech seperti Gas Analyzer/ CO Tester, Intelligent Tester dengan jumlah stall sebanyak 297. Bengkel Nasmoco juga dilengkapi dengan armada Nasmoco Emergency Assistance (NEA) yang selalu siap siaga selama 24 jam melayani kebutuhan darurat Toyota kapanpun dan dimanapun. Tidak hanya itu saja Nasmoco juga memiliki Lexus Satellite Service (LSS) khusus yang digunakan untuk melakukan perbaikan mobil premium Toyota Lexus dengan peralatan dan mekanik yang sesuai dengan standar Lexus lengap dengan ruang tunggu VIP yang sangat nyaman.

    Kemudian untuk layanan Body Repair & Paint, bengkel Nasmoco sudah dilengkapi dengan fasilitas Ruang Epony (Surfacer), Spraybooth + Oven (Combybooth), Mixing Machine, Frame Aligner/ Car Bench, Special Service Tool dengan stall sebanyak 297.

  • Ketersedian spare part/ suku cadang resmi Toyota.
  • Tersedianya Nasmoco Kredit dan Nasmoco Proteksi yang dapat memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi para pelanggan dalam bertransaksi. Untuk simulasi kredit yang terdapat pada Nasmoco silahkan buka berikut ini:
  • SIMULASI KREDIT

Di usianya yang sudah mencapai 59 tahun, Nasmoco masih tetap mempertahankan Toyota sebagai market leader otomotif di Jawa Tengah dan DIY. Nasmoco hadir semakin dekat melalui 22 cabang/ dealer, 2 Toyota Outlet Service Station (TOSS) dan 11 Sales & Service Point (SSP) yang tersebar di seluruh Jawa Tengah dan DIY untuk memberikan pelayanan melebihi ekspektasi pelanggan. Mulai dari penjualan kendaraan, layanan service dan penyediaan suku cadang resmi Toyota atau VSP (Vehicle, Service and Parts). Selain itu inovasi juga dilakukan oleh Nasmoco yaitu membuka layanan Booking Service dengan Nasmoco App yang dapat mempermudah para pelanggan dalam mengakses layanan bengkel tanpa harus menunggu lama. Silahkan download Nasmoco Apps.

Untuk daftar cabang/ dealer nasmoco silahkan lihat berikut ini:

nasmoco networkSumber: nasmoco.co.id

Kinerja usaha Nasmoco dalam bidang Sales, Service dan Spare Part, secara keseluruhan telah menunjukkan tren peningkatan yang cukup membanggakan. Upaya dalam meningkatkan kinerja usaha pun didukung dengan tata kelola perusahaan yang selalu mengedepankan Good Corporate Govermance dalam setiap aspek operasional Nasmoco. Selain itu kunci keberhasilan Nasmoco juga tidak terlepas dari peran serta seluruh karyawan yang mempunyai standar kompetensi yang tinggi. Juga mempunyai kepekaan terhadap totalitas kepuasan para pelanggan dalam iklim bisnis yang kompetitif.

Dalam rangka memperingati ulang tahunnya yang ke-59, Nasmoco Group menggelar promo Fantastik 59th Nasmoco yaitu Promo Toyota Jateng & DIY. Maksudnya yaitu bagi para pelanggan yang melakukan pembelian Toyota di cabang Nasmoco selama periode Februari - April 2020 akan mempunyai kesempatan untuk memenangkan hadiah menarik, diantaranya yaitu 1 unit Sienta, Calya, & Agya serta sebanyak 59 TV LED ukuran 43 inch. Jadi tunggu apa lagi segera lakukan pembelian mobil Toyota di cabang Nasmoco terdekat.

Kebijakan Komentar: Silahkan berkomentar sesuai dengan topik pembahasan dalam artikel ini.
Klik Untuk Lihat Komentar
Tutup Komentar