--> Skip to main content

Mengenal Mesin CNC Router dan Kelebihannya

By: Johan Supriyanto, S.Kom. - June 30, 2023

Dalam industri manufaktur, mesin CNC Router menjadi salah satu mesin yang popular digunakan sehingga tidak heran jika banyak para pengusaha toko kayu, ornamen atau mebel yang mencari tempat Jual Mesin CNC Router. Penggunaan mesin ini dapat mempersingkat pekerjaan ketika melakukan pemotongan baik itu pemotongan kayu maupun yang lainnya. Lalu seperti apa itu mesin CNC router? Apa saja kelebihannya? Bagaimana cara kerjanya? Simak penjelasannya berikut ini.

Mesin CNC Router

Apa Itu Mesin CNC Router?

Mesin CNC merupakan singkatan dari computer numerical control yaitu mesin yang dijalankan menggunakan bantuan komputer dengan program. Mengenai mesin CNC router sendiri itu seperti halnya jenis mesin CNC yang lain, yaitu untuk menjalankan mesinnya sama-sama dengan memanfaatkan komputer.

Terdapat 3 fungsi Mesin CNC router, diantaranya yaitu untuk memotong, menggrafir dan memberikan marka. Apabila mesin CNC plasma cutting dipakai untuk melakukan pemotongan dan pemberian cutting pada pagar, partisi maupun yang sejenisnya, maka lain halnya dengan mesin CNC router. Mesin CNC router dapat digunakan pada material kayu yang tidak begitu tebal, akrilik, keramik dan kaca.

Dapat dikatakan, bahwa mesin CNC router ini seperti CNC plasma yang membedakan CNC router dengan CNC plasma adalah pada media bahan yang diaplikasikan, kalau router bahan non logam sedangkan CNC plasma bahan logam. Selain dapat digunakan untuk memotong, mesin CNC router juga bisa dipakai untuk memberi penandaan atau marka. Contohnya untuk sebuah symbol atau logo yang ingin dibuat menjadi sebuah akrilik. Dengan menggunakan mesin CNC router maka hanya perlu mempersiapkan desainnya saja, selebihnya akan dibantu mesin tersebut. Dengan begitu, maka hasil yang didapat akan bisa mirip seperti logo aslinya.

Kelebihan Mesin CNC Router

Mesin CNC Router

Sebelum mencari tahu Harga Mesin CNC Router hingga memutuskan untuk membelinya, ada baiknya anda tahu terlebih dahulu tentang kelebihan-kelebihan pada mesin CNC Router sebagai bahan pertimbangan. Adapun beberapa kelebihannya yaitu sebagai berikut:

1. Penggunaannya fleksibel dengan hasil yang maksimal

Dikarenakan mesin ini sudah terprogram dengan sistem atau komputer, maka membuat proses pengukiran atau pemotongan menjadi lebih cepat. Selain itu lebih fleksibel karena bisa dipakai untuk beberapa jenis bahan material.

Meskipun penggunaannya tidak rumit dan terasa mudah, hasil akhir dari penggunaan mesin CNC router ini sangat maksimal. Dengan demikian hasil pengukuran, pemotongan kayu akan sangat detail dan mempunyai tingkat akurasi yang tinggi. Lain halnya apabila masih memakai mesin konvensional, tentu akan kurang fleksibel dan kemungkinan hasilnya pun akan kurang maksimal.

2. Lebih hemat biaya produksi

Dalam melakukan produksi menjadi tidak terlalu membutuhkan banyak orang karena telah menggunakan mesin CNC Router. Dengan demikian maka biaya untuk membayar banyak orang juga akan berkurang, sehingga hal ini bisa menekan biaya produksi.

Akan tetapi hingga saat ini mungkin masih banyak yang beranggapan apabila harga mesin CNC tersebut mahal. Apabila dibandingkan dengan mesin konvensional biasa mesin CNC router memang lebih mahal. Akan tetapi Harga Mesin CNC Router tersebut sepadan dengan apa yang didapatkan. Jadi, mengeluarkan biaya yang cukup mahal di awal untuk membeli alat, tetapi untuk seterusnya kegiatan produksi akan lebih hemat biaya. Dapat dikatakan, bahwa mesin CNC router ini bisa dijadikan sebagai investasi berharga untuk beberapa waktu puluhan tahun ke depan.

3. Proses produksi menjadi lebih cepat

Selanjutnya, kelebihan dari mesin CNC router adalah bisa membuat proses produksi menjadi lebih cepat. Hampir semua usaha apabila dilakukan dengan menggunakan mesin pasti produksinya akan menjadi lebih cepat. Seperti halnya jika menggunakan mesin CNC router, tentu akan membuat proses produksi menjadi lebih cepat dengan hasil yang maksimal sesuai dengan desain yang telah terprogram.

Bagaimana setelah membaca penjelasan diatas, cukup menarik kan mesin CNC router. Jadi tunggu apalagi segera gunakan CNC router untuk usaha toko kayu, ornamen atau mebel anda.

Demikian penjelasan yang dapat kami tulis untuk mengenal mesin CNC router dan kelebihannya. Semoga dengan membaca informasi di atas dapat mememberikan gambaran dan menjadi bahan pertimbangan bagi anda yang berniat untuk membeli mesin CNC router.

Kebijakan Komentar: Silahkan berkomentar sesuai dengan topik pembahasan dalam artikel ini.
Klik Untuk Lihat Komentar
Tutup Komentar